Medewi

Medewi terletak cukup jauh dari spot-spot selancar lainnya di Bali, namun terkenal dengan ombak kirinya yg panjang, ombak point break dengan dasar berpasir yg pecah dan bergulir sampai setengah kilometer lebih.

Point Break
Ombak Kiri
Beginner, Intermediate
Shortboard
Funboard

Prakiraan angin dan ombak Medewi

Info selancar Medewi

Medewi menyediakan ombak kiri yg terkadang curam, meskipun tidak sampai membentuk barrel namun ombaknya sangat panjang dan disukai peselancar dengan posisi goofy.

Jangan khawatir dengan popularitas Medewi yg semakin meningkat, jaraknya yg dua hingga tiga jam berkendara dari Kuta menjadikan Medewi relatif sepi dan tenang. Kalaupun ramai pada hari libur, daerah sekitar Medewi dipenuhi dengan muara sungai dan surf break yg menunggu untuk dieksplore.

Ombak di Medewi pada umumnya lebih besar dari Kuta tetapi lebih kecil dari Balian.

Cara ke Medewi

Sekitar 3 jam dari Bandara Ngurah Rai, ikuti Jalan Raya Denpasar Gilimanuk, Pantai Medewi berada di sebelah Barat. Dari pantainya, ada dasar berbatu yg harus dilewati sebelum kamu paddle ke line-upnya.

Waktu terbaik berselancar di Medewi

Ombak Medewi bisa diselancari sepanjang tahun. Kondisinya di Medewi biasanya masih cukup bagus saat Ombak di Balian terlalu besar.

Spot selancar lain di sekitar Medewi

Ddi sekitar Medewi banyak terdapat surf break tersembunyi yg bisa dijelajahi.

Balian

Spot selancar yg cukup konsisten dengan ombak level beginner dan intermediate.

Semua Spot Selancar

0 Comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *