Uluwatu

Lokasi selancar Uluwatu terletak di atas hamparan karang di bawah permukaan tebing yang pemandangannya menakjubkan. Terdapat 5 spot selancar di sini yg populer di kalangan peselancar berpengalaman, dengan ombak-ombak serius yg puncaknya berbeda tergantung pada kondisi pasang surut air laut.

Ke 5 titik ombak di Uluwatu bergerak dan pecah ke arah kiri dengan besar ombak yg bervariasi di beberapa bagiannya. Tebing dan pantai Uluwatu tidak pernah sepi, dengan view ke arah laut yg spektakuler.

Reef Break
Ombak Kiri
Advanced
Shortboard
Gun

Prakiraan angin, ombak, dan cuaca Uluwatu

Info selancar Uluwatu

Terletak di bawah tebing besar di daerah Selatan Bukit, ombak Uluwatu mendapatkan kekuatannya dari gelombang Samudra Hindia. Biasanya kondisi terbaik di musim kemarau, dengan gelombang dari Barat Daya setinggi 2,5 meter lebih dan angin laut ke arah Timur Laut (walaupun angin tidak selalu berpengaruh karena letaknya yg di bawah tebing tinggi), dan awal pagi sebelum terlalu ramai.

Uluwatu sejak tahun 70an sudah dikenal dengan kualitas ombaknya yg terbilang serius, mungkin salah satu spot selancar terpopuler di Bali di kalangan pemburu ombak. Kelly Slater dan banyak peselancar kelas dunia lain telah merobek ombak dan meluncur dalam ombak barrel di sini.

Popularitas dan keramaiannya bisa membuat peselancar hebat pun frustasi, pastikan selalu sabar dan mengedepankan etika dalam berselancar di sini. Biasanya kerumunan mulai berkurang saat ombak diatas 2 meter. Satu hal yg penting untuk diketahui adalah Uluwatu bukan tempat selancar untuk pemula. Arus kuat, karang yg tajam dan dangkal adalah bagian yg tak terpisahkan dari berselancar di Uluwatu.

Setiap saat sepanjang hari selalu ada setidaknya satu dari lima break di Uluwatu yg bagus ombaknya. Semakin tinggi air pasang semakin lambat dan semakin lembut ombaknya, oleh karena saat pasang lebih cocok untuk peselancar yang kurang berpengalaman. Saat surut, ombak lebih cepat dan hollow, favorit para peselancar pro.

Lima surf break yg berbeda di Uluwatu, tersebar dari sebelah Utara Pura Uluwatu ke arah ujung Barat Daya tanjung Bukit, masing-masing berjarak sekitar 100 meter satu sama lain. Ombak di tiap spotnya memecah ke kiri, yg dalam kondisi yg tepat bisa saling sambung-menyambung. Peselancar yg berpengalaman bisa saja meluncur dari bagian terluar sampai ke racetrack.

Cara ke Uluwatu

Uluwatu adalah area di mana terletak pura Uluwatu yg terkenal di Bali. Spot selancarnya bukanlah pantai di Pura Uluwatu, melainkan di sebelah Utaranya.

Memasuki spot selancar Uluwatu bisa melalui Pantai Blue Point, berjalan 100 meteran dari tempat parkir melewati kios-kios toko lalu menuruni anak tangga ke goa di antara tebing. Dari situ berjalan ke arah air maka surf break Uluwatu akan tepat berada di depanmu (Saat surut, sebelum sampai ke air dasar karangnya akan terlihat).

Bisa juga melalui Pantai Suluban, menuruni tangga lalu ke arah kiri, terutama kalau ingin menuju Outside Corner or Bombie.

Hati-hati keluar masuk dari antara tebing pada saat air pasang, meskipun karangnya tidak terlihat namun arus air bisa mendorong dan menghempasmu ke dinding tebing yg tajam. Ketika kembali dari laut dalam kondisi seperti ini, pilihannya antara menungggu sampai arus ombak berkurang, atau paddle ke Padang Padang.

Waktu terbaik berselancar di Uluwatu

Konsistensi adalah kelebihan utama ombak di Uluwatu, namun biasanya pada musim kemarau kondisinya lebih baik dibandingkan kondisi di musim hujan.

Musim Hujan (November sampai Maret)

Musim hujan tidak selalu berdampak negatif terhadap ombak-ombak pesisir barat di Bukit. Kadang tetap ada ombak-ombak yg bagus dari Kuta sampai Green Bowl. Masih bisa diandalkan selama ada gelombang cukup dari Barat Daya. Yg jadi masalah adalah ketika angin darat bertiup kencang.

Musim Kemarau (April sampai Oktober)

Musim kemarau adalah musimnya ombak-ombak yg bisa diandalkan, hampir setiap hari adalah hari yg bagus untuk berselancar di Uluwatu. Ombaknya juga biasanya lebih besar, bahkan kadang bisa sampai 3 meter lebih.

Spot selancar lain di sekitar Uluwatu

Terdapat banyak spot lain di daerah Selatan Bukit. Dua diantaranya yg paling dekat dengan Uluwatu:

Padang Padang

Surf break lainnya yg populer di Bali, ke arah Utara dari Uluwatu yaitu Padang Padang. Padang Padang terkenal dengan ombak barrelnya yg seakan-akan menyedotmu dengan kecepatan tinggi. Waktu terbaik saat air pasang, namun biasanya sangat ramai.

Nyang Nyang

Nyang Nyang lokasinya sangat terekspos dengan gelombang Selatan, ombaknya kuat namun dari segi bentuk kurang beraturan, apalagi jika dibandingkan dengan Uluwatu. Ketika pasang adalah waktu yg terbaik, mengalirkan ombak di atas karang ke arah kiri dan kanan. Arus yg kuat mungkin akan menyulitkanmu. Cocok untuk peselancar level intermediate ke atas.

Semua Spot Selancar

0 Comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *